KABAMINANG.com, Solok – Sudah berminggu-minggu hujan tidak turun. Kalaulah turun sebentar saja lalu datang angin dan langit yang tadinya mendung cerah kembali.
Tanah gersang, ratusan hektar sawah mengering. Tanah sawah sudah retak-retak dan daunnya pun menguning.
Kondisi demikian terjadi sudah berminggu-minggu. Sampai hari ini belum tampak tanda-tanda akan turun hujan.
Kalau kita berpedoman kepada ajaran Islam maka saya sebagai wakil rakyat Kabupaten Solok mengusulkan agar segera melakukan sholat sunat minta hujan. Sholat sunat ini dikenal dengan Sholat Sunat Istisqa’.
Read More:
- 1 Kasi PD Pontren Pimpin Zikir Bersama dalam Penutupan HAB Kemenag ke-80 Kemenag Kota Solok
- 2 Bamus DPRD Kabupaten Solok Agendakan Evaluasi Penanganan Bencana
- 3 Warga Solok Hilang Saat Mencari Durian di Kebun, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Intensif
“Kalau bisa pak Bupati dan Wakil Bupati beserta seluruh jajaran bersama MUI Kabupaten Solok melaksanakan sholat Istisqa’ ini.” pinta Ketua Fraksi PKS Ari Rafika WD, S.Pd.I.
Shalat Istisqa adalah shalat sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan ketika terjadi kekeringan atau kemarau panjang. Tujuannya adalah untuk memohon kepada Allah SWT agar menurunkan hujan.
Semoga hujan segera turun dan kembali mengairi sawah-sawah dan ladang masyarakat kita. Berharap setiap nagari juga melakukan hal yang sama. Sholat sunat Istisqa’ dilakukan bersama pemerintahan nagari bersama MUN dan masyarakat di nagari masing-masing.
(MB)







