KABAMINANG.com – Arosuka, 26 Januari 2026. Bupati Solok Jon Firman Pandu secara resmi menutup Open Turnamen Bupati Solok Cup I Cabang Olahraga Tenis Meja yang digelar di Support Hall Kompleks GOR Tuanku Tabiang, Koto Baru.
Penutupan kegiatan berlangsung meriah pada Minggu, 25 Januari 2026, dan diakhiri dengan pengalungan medali kepada para juara.
Dalam sambutannya, Bupati Solok menyampaikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan turnamen perdana tersebut. Ia juga menyerahkan bantuan uang pembinaan sebesar Rp5.000.000,- sebagai bentuk dukungan Pemerintah Daerah terhadap pengembangan olahraga di Kabupaten Solok.
Jon Firman Pandu berpesan agar ke depan kegiatan serupa dapat dilaksanakan dengan persiapan yang lebih matang serta hadiah yang lebih menarik, sehingga mampu meningkatkan antusiasme dan kualitas pertandingan.
“Ke depan mari kita sukseskan bersama dengan persiapan yang lebih baik dan hadiah yang lebih menarik,” ujarnya.
Selain itu, Bupati juga menegaskan agar KONI Kabupaten Solok tidak boleh vakum atau mati suri seperti sebelumnya. Menurutnya, KONI dan seluruh cabang olahraga harus bergerak lebih maju dan mulai mempersiapkan diri dari sekarang, mengingat ke depan akan digelar iven-iven besar berskala provinsi.
“Setiap cabor harus siap, pembinaan harus berjalan sejak dini,” tegasnya.
Jon Firman Pandu mengaku bangga karena Open Turnamen Bupati Solok Cup I ini diikuti tidak hanya oleh atlet dari Sumatera Barat, tetapi juga provinsi tetangga seperti Riau dan Jambi, yang menunjukkan tingginya animo dan kepercayaan terhadap Kabupaten Solok sebagai tuan rumah kegiatan olahraga.
Sementara itu, Ketua PTMSI Kabupaten Solok, Hendrianto, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Solok, sponsor, panitia pelaksana, serta seluruh stakeholder yang telah mendukung terselenggaranya turnamen ini. Ia juga mengapresiasi partisipasi para atlet, pelatih, dan ofisial, serta menyampaikan permohonan maaf apabila masih terdapat kekurangan selama pelaksanaan kegiatan.
Read More:
- 1 MDTA Masjid Raya Salayo Gelar Peringatan Isra' Mi'raj 1447 H bersama Ustadz Wawan Syafriandi S.Pd Da'i Muda Solok
- 2 Kapolres Solok AKBP Agung Pranajaya Kunjungi Masjid Al Muhajirin, Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid
- 3 Open Turnamen Bupati Solok Cup I Resmi Digelar, PTMSI Kabupaten Solok Bangkitkan Semangat Olahraga
Daftar Pemenang Open Turnamen Bupati Solok Cup I
Tunggal Putra
Romil (Tuah Sakto)
Zaki (Jam Gadang)
Ferdo (Dharmasraya)
Fauzi (T3 Unggas Pekanbaru)
Tunggal Putri
Putri Hujnir (Semen Padang)
Desi (Kabupaten Solok)
Nabila (Dharmasraya)
Taflendra (Cindua Mato Batusangkar)
Tunggal Eksekutif
Iswandi (Rektor ISI Padang Panjang)
Syaifullah (Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat)
Gustami Hidayat (Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat / Ketum PTMSI Sumbar)
Yosarwardi (Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari Provinsi Sumatera Barat)
Ganda Putra
Eko/Bahar (PTM Bersama Jambi)
Medi/Andru (Dharmasraya)
Ronald/Doni (Kabupaten Solok)
Hendri/Soni (PTM Parma Pariaman)
Dengan berakhirnya Open Turnamen Bupati Solok Cup I ini, diharapkan semangat pembinaan dan prestasi olahraga, khususnya tenis meja, semakin meningkat di Kabupaten Solok.
“MB”







